Kamis, 16 April 2020

Membuat Celengan dari Koran Bekas

Celengan adalah suatu wadah atau tempat yang berbentuk aneka macam bentuk seperti bentuk binatang, rumah, dan bentuk semar. Celengan ini biasanya digunakan untuk untuk menyimpan uang recehan, Celengan terbuat dari aneka bahan seperti tanah liat atau keramik, kayu, ataupun bambu. Celengan bertujuan untuk mengajarkan kepada anak untuk gemar menabung dan melatih hidup hemat. Pada celengan tradisional, uang dapat dengan mudah dimasukkan, namun jika ingin mengambil uangnya, celengan tersebut harus dipecahkan.

Bentuk celengan pada masa kini bisa beraneka macam, di setiap tempat bisa memiliki khas bentuk celengan sendiri-sendiri. Sebenarnya, tiap bentuk khas dari celengan memiliki nilai dan makna sendiri yang sudah dilupakan oleh masyarakat sekarang bahkan oleh pembuatnya sendiri. Dalam bahasa inggris disebut sebagai Piggybank dari kata pig dan bank, dalam bahasa kita celengan memiliki arti yang sama, yaitu berasal dari kata celeng yang berarti babi liar. 

Celengan tua rata-rata berbentuk babi, sehingga lebih mudah menyebutnya sebagai tempat menyimpan uang berbentuk babi. Namun dalam perkembangannya, meskipun dengan beraneka macam bentuk(yang dimaksud disini selain bentuk babi), tetap saja dinamakan celengan. Babi liar adalah makhluk yang suka berkubang di lumpur, suka menggali-gali tanah dan selalu mengendus-endus tanah. Tanah merupakan lambang kesejahteraan.

Babi sebagai hewan yang selalu berada di tanah memunculkan penamaan terhadap celengan. Dengan demikian, sebenarnya nama celengan bukan berasal dari bentuk babi liar pada celengan kuno yang telah ditemukan, melainkan dari hubungan antara kesejahteraan dengan babi dan tanah.

Alat:
Alat yang digunkan dalam proses pembuatan celengan kertas bekas antara lain sebagai berikkut.
  1. Panci digunakan untuk memasak kanji menjadi lem
  2. Spatula kayu
  3. Kompor

Bahan:
  1. Tepung kanji secukupnya
  2. Air secukupnya
  3. Koran atau kertas bekas
  4. Balon tiup

a. Pembuatan lem kanji:
Sebelum membuat celengan sebaiknya lem kanji dibuat terlebih dahulu sehingga proses pembuatan celengan dapat berjalan dengan baik. Proses pembuatan lem ini sangat sederhana dan gampang dilakukan. Berikut ini adalah langkah-langkah membuat lem kanji.
  1. Campurkan tepung kanji dan air hingga larut dan menyatu.
  2. Masak campuran kanji dan air di atas api sedang.
  3. Aduk terus, kurang lebih 5-10 menit.
  4. Angkat saat adonan telah mengental, diamkan hingga dingin.
  5. Lem siap digunakan.

b. Pembuatan celengan:
Untuk membuat celengan dengan menggunakan balon dan koran bekas antara lain sebagai berikut.
  1. Tiup balon sebagai cetakan, dengan ukuran sesuai selera ikat ujung balon agar udara tidak keluar..
  2. Potong/sobek kertas bekas menjadi potongan kecil, kira-kira seukuran 5 x 5 cm.
  3. Oleskan lem pada permukaaan balon secara menyeluruh..
  4. Tempelkan kertas secara merata hingga menutupi seluruh permukaan balon, kecuali pada bagian ujung ikatan balon. Biarkan bagian ujung tetap terbuka.
  5. Lakukan pelapisan koran sebanyak 5-6 kali, hingga diperoleh ketebalan yang diinginkan. Ketebalan ini berguna untuk memperkokoh bentuk celengan, semakin tebal berarti semakin baik.
  6. Setelah selesai menempelkan kertas jemur celengan di bawah panas matahari sampai lem benar-benar mengering.

Celengan dari kertas koran yang kamu buat kemarin tentu sudah kering. Mari, kita lanjutkan untuk menghiasnya.
Alat:
  1. Pensil
  2. Kuas
  3. Wadah cat (dapat menggunakan gelas bekas)
  4. Pisau pemotong (cutter); disediakan di sekolah dan digunakan dengan pendampingan guru
  5. Aneka karton atau kertas berwarna
Bahan:

  1. Celengan kertas yang telah kering dan mengeras
  2. Aneka warna cat air atau cat minyak
Langkah pembuatan:
  1. Sebelum menghias, kamu akan membuat celah untuk memasukkan uang.
  2. Buatlah celah berukuran 3 cm x 1 cm pada bagian ujung ikatan balon.
  3. Minta bantuan gurumu, ketika kamu menggunakan pisau pemotong.
  4. Ketika membuat celah, balon akan pecah. Jika memungkinkan tarik keluar pecahan balon dari celah tersebut. Jika pecahan jatuh ke dalam celengan, biarkan saja.
  5. Sekarang, kamu akan menghias permukaan celengan.
  6. Buat pola gambar pada permukaan celengan dengan menggunakan pensil.
  7. Beri warna dengan cat air atau cat minyak.
  8. Jangan lupa menggunakan alas kerja sebelum melakukan pengecatan.
  9. Kamu dapat juga menggunakan berbagai kertas warna untuk menambah hiasan.
  10. Jemur di bawah sinar matahari hingga kering.
     Celengan adalah suatu wadah atau tempat yang berbentuk aneka macam bentuk seperti bentuk  Membuat Celengan dari Koran Bekas
    Manfaat menabung bisa diperoleh hasilnya ketika kita menjalaninya secara rutin dan tekun. Kegiatan menabung merupakan kegiatan menyimpan sebagian uang yang kita punyai pada suatu tempat. Hal tersebut bertujuan untuk menjalankan pola hidup hemat dan juga merupakan pembangunan karakteristik untuk tidak menghamburkan uang yang sangat diterapkan sejak usia dunia dini. Menabung tidak akan merugikan kita, giat menabung semenjak dini tidak hanya bermanfaat melainkan juga dapat membentuk karakter kita sebagai orang hemat dan memenuhi kebutuhan kita (terutama kebutuhan primary) bukan semua yang kita inginkan.